
WEBINAR
Penulis : Admin | 2021-03-04 10:49:43 Tweet
WEBINAR "Pengoptimalan Fungsi Eksekutif Otak Anak melalui Aktivitas Anak"
Penelitian menyebutkan bahwa gerak memberi efek positif bagi tubuh, baik fisik maupun mental, termasuk kemampuan kognitif maupun emosional. Sejumlah studi bahkan memperlihatkan hubungan positif antara prestasi akademik dan aktivitas fisik.
Anak-anak membutuhkan sejumlah kesempatan di sekolah untuk aktif secara fisik. Aktivitas fisik mempunyai pengaruh pada lobus frontalis, suatu area otak untuk konsentrasi mental dan perencanaan (Podulka, 2006)
Di sisi lain, di kala pandemi saat ini, anak-anak banyak terlibat aktif dalam kegiatan screen time baik belajar daring, bermain games, dan aktif di sosial media. Hingga kesempatan untuk aktivitas fisik menjadi terlupakan dan tidak terprioritaskan. Padahal aktivitas fisik seperti yang kita ketahui berpengaruh pada perkembangan otak yang optimal.
Oleh karena itu, BPP Consultant menghadirkan Webinar Pengoptimalan Fungsi Eksekutif Otak Melalui Aktivitas Fisik Anak dengan Narasumber utama kami Mas Donny Hendrawan seorang dosen dan juga peneliti bidang Executive Function serta narasumber kedua kami Mba Resti seorang Psikolog Sekolah yang banyak menangani masalah kesulitan belajar anak yang berkaitan dengan latihan aktivitas fisik dan olah gerak pada anak.
Jadwal Webinar :
Sabtu, 06 Maret 2021
Waktu :
09.30-11.30 WIB
Via Zoom
Narasumber :
1. Donny Hendrawan, Ph.D., Psikolog (Dosen Fakultas Psikologi UI dan Peneliti Bidang Executive Function)
2. Haninidya Restiningtyas, M.Psi., Psikolog (Psikolog Pendidikan Anak dan Remaja serta Praktisi Olah Gerak Anak)
Moderator :
Alabanyo Brebahama, M.Psi., Psikolog
Investasi :
Rp. 75.000/Orang
Rp. 100.000/2 Orang
Include :
-Materi PDF
-E-Sertifikat
-Doorprize bagi yang beruntung
Info dan Pendaftaran :
bit.ly/Webinarfungsieksekutifotak
WA : 0878-7806-4881 (Ana)
Dapatkan investasi lebih hemat jika Anda mendaftar berdua dan kelipatannya.